SOPPENGPOS.com–Dandim 1423/soppeng Letkol Inf Reinhard Haposan Manurung,S.Pd di dampingi kepala Desa Pising Hj. Sitti Salmiah bersama Ketua LPMD mengunjungi rumah warga kurang mampu dan meninjau proses pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) serta pemberian paket sembako yang dilaksanakan pada, Kamis, (22/8/2024).
Salah satu keluarga kurang mampu Sumiatin di kampung Solie Desa Pising, Kecamatan Donri - Donri Kabupaten Soppeng mendapatkan bantuan bedah rumah dan sembako dari Kodim 1423/Soppeng.
Dimana rumah Keluarga Sumiatin, yang dinilai tidak layak huni, direhab atau dibangun kembali menjadi rumah tempat tinggal yang nyaman untuk dihuni.
Dandim 1423 Soppeng Letkol Inf Reinhart Haposan Manurung, S,Pd mengungkapkan bahwa kegiatan hari ini adalah melihat secara langsung kondisi warga yang menerima bantuan dan juga melihat proses pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)serta memberikan sembako.
" Disamping itu kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI kepada masyarakat, dan juga ini adalah salah satu program dari KASAD, Jendral TNI Maruli Simanjuntak M.S.c, tentang bedah RTLH yang dikhususkan bagi masyarakat yang kurang mampu. Kata Dandim Soppeng
" Lebih lanjut, kami akan terus berbuat dan membantu rakyat terutama yang benar-benar membutuhkan, kendati tidak seberapa, namun bantuan ini semoga dapat meringankan beban , ” ungkapnya
" Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama, bahwa TNI selalu berada di tengah rakyat untuk dapat menolong sesama yang membutuhkan," harapnya.
Sementara Kepala Desa Pising Hj. Sitti Salmiah,SE mengucapan terima kasih yang tak terhingga buat Bapak Dandim 1423 Soppeng Letkol Inf Reinhart Haposan Manurung, S.Pd dan anggota yang telah membatu meringankan beban salah satu warga kami, semoga Allah SWT dapat membalas ke Bapak-bapak semua” ujar Kepala Desa Pising.
Untuk diketahui bahwa kegiatan Pembangunan RTLH saat ini sementara dikerjakan dan pembangunan rumah tersebut di bantu anggota Posramil Donri-Donri,warga dan aparat desa setempat. (Irfa)